Saturday 15 August 2015

Tissue Flower Tutorial

Assalamualaikum.
Alhamdulillah bisa membayar hutang postingan (emang iya ada yang nagih? hehe).


Kapan hari saya iseng bikin bunga-bungaan lagi dan kali ini berbahan dasar tisu. Saya upload gambar kerajinan tangan dari tisu tersebut di instagram dan janji mau bikin tutorial, karena modem lagi rusak, dan cuma berbekal internet HP, jadilah lama postingnya. Alhamdulillah ada yang ngasih saya modem :3 *terharu*


Okey, lets talk about the tissue flower then. Iya, kamu nggak salah baca. Bener kok, facial tissue yang ada di rumah kamu itu bisa disulap jadi bunga cantik yang siap menghias ruang tamu atau kamar kamu. Caranya simpel, bahannya mudah di dapat.

Pertama, siapkan alat dan bahannya. Tara....


  • Beberapa lembar tisu (saya pakai facial tissue, 2 ply, 20x20 cm)
  • Benang putih
  • Benang sari/putik bunga imitasi
  • Kawat bunga
  • Handicraft adhesive / all purpose adhesive (biasanya saya pakai lem FOX/UHU)
  • Air +- 150 ml
  • Pewarna makanan
  • Gunting
  • Kuas blush on 

Setelah semua bahan siap, ini dia langkah-langkah pembuatan bunga tisu nya..

1. Gunting tisu menjadi dua bagian, sama besar



2. Lipat tisu seperti cara membuat kipas (waktu kecil pernah diajarin kan ya? Hehe). Kurang jelas lihat gambar aja ya :3



3. Ikat bagian tengah lipatan dengan menggunakan benang putih


4. Pasangkan benang sari, rekatkan dengan lem. Kalau mau, pasang juga kawat bunga untuk tangkainya di sisi yang berlawanan. Saya sendiri lebih suka memasang tangkainya belakangan, sebelum merangkai bunga, agar lebih mudah.




5. Ambil lapisan tisu dan tarik ke atas, mulailah dengan lapiran paling atas dan dilanjutkan lapisan-lapisan bawahnya. Lakukan hingga semua lapisan terpisah dan bloom! Bungamu mulai mekar.




6. Teteskan beberapa tetes pewarna makanan dalam air. Saya menggunakan warna merah, 2-3 tetes. Hasil akhir bunga saya berwarna pink. Warna bisa disesuaikan sesuka hati. Kemudian celup kuas dalam air berwarna dan sapukan pada ‘kelopak’ bunga secara perlahan dari arah dalam ke luar.



7. Tunggu sampai bunga kering dan rangkai.


8. Rangkai : bisa dengan mengikat tangkai bunga tisu lalu masukkan dalam vas. Tidak punya vas? Bongkar lemari makan dan ambil cangkir kopi polos kesayanganmu :3


Nih, saya bikinkan juga tutorial versi singkatnya, yaitu berupa gambar. Boleh didownload dan di share dengan teman-teman ya, tapi jangan lupa sertakan sumbernya ^^


Notes :
  • Kalau tidak ada kawat bunga, beli kawat biasa yang kecil lentur lalu tutup dengan kertas krep khusus tangkai bunga.
  • Saya memakai pewarna makanan cair, bisa juga dengan pewarna tekstil bubuk. Yang penting pintar2 menyesuaikan.
  • Setelah proses pewarnaan, bunga tisu akan basah banget. Nggak usah panik, memang begitu. Biarkan saja dia mengering. Setelah setengah kering, coba pisahkan tiap layernya pelan-pelan.
  • Untuk kuas, paling enak memang menggunakan kuas blush on karena teksturnya lembut dan cukup besar untuk menyapukan warna. Tapi kalau tidak ada atau tidak rela kuas make up nya jadi korban, pakai aja sikat gigi atau kuas cat, yang penting usahakan lembut ya saat mewarnai. Kan bunganya rapuh #eh.
  • Untuk pemasangan benang sari dan tangkai, saya sebenarnya tidak banyak menggunakan lem, saya ikat sekalian dengan benang karena nggak mau ribet dengan lem yang molor-molor hehe.

Gimana? Easy peasy strawberry kan?
Sekian tutorial membuat bunga dari tisu versi saya. Semoga tips DIY ini bisa membantu ya bagi yang ingin bikin kerajinan tangan yang mudah, murah, dan cantik tentunya. Jangan lupa share tutorial ini ke yang lain ya, jika kamu merasa tutorial ini bermanfaat J


Happy crafting ladies, have fun!
Wassalamualaikum.

9 comments:

  1. nice... :)ini yang aku cari...

    ReplyDelete
  2. Lg pusing gmn caranya...e...lihat ini Alhamdulillah lgsng bisa....mksh

    ReplyDelete
  3. cakep banget jadinya, makasih loh tutorialnya

    EMI

    ReplyDelete
  4. Prakarya anak ku yang kelas 2 sd
    Bermanfaat n bagus banget
    Terima kasih

    ReplyDelete
  5. MGM National Harbor Casino - Mapyro
    MGM 청주 출장샵 National 김천 출장마사지 Harbor Casino. 안성 출장마사지 R1:15,068. 제천 출장마사지 Fax: 800-465-2477. GAA: 0-972-7452-5279-42. 강원도 출장안마

    ReplyDelete