Pages

Tuesday, 1 May 2012

Semangat! Semangat! Semangat!

Siapa bilang kuliah itu mudah?
Jika anda frustasi dengan tugas-tugas kuliah anda, merasa anda tidak mampu menghandle semua, semoga artikel ini bermanfaat. Saya hanya ingin berbagi motivasi :)

Awalnya saya kira kuliah itu santai, tapi mahasiswanya individualis, nggak pakai seragam (jadi bebas mau pakai apa aja - tentunya yang sopan), dan yahhh kelihatannya nggak sibuk-sibuk banget lah.
tapi ternyata kenyataan tidak seindah sinetron-sinetron Indonesia yang nggak pernah menampilkan proses belajar mengajar, justru proses bolos, pacaran, ngemall, gitulah. Ternyata saya ditipu mentah-mentah.

Sudah hampir 2 semester saya kuliah di Jurusan Sistem Informasi, sekedar info, ada tiga pokok bidang yang diajarkan pada jurusan ini; manajemen, bisnis, dan programming.
Karena termasuk dalam Fakultas Teknologi Informasi, seharusnya programming lah yang dikuasai, disenangi, digemari, dan dicita-citakan para mahasiswa SI. Tapi sebagian besar dari mereka justru lebih minat ke bisnis (termasuk saya sih, hehe)
Well, balik lagi ke kuliah yang tidak mudah.
Sebenarnya saya menulis ini gara-gara saya sempat down beberapa waktu lalu. Motivasi saya turun drastis ketika beberapa matakuliah tanpa ampun memberikan paper, tugas, praktikum, dengan deadline yang hampis bersamaan. Waaaaaah, rasanya udah pengen ngebom kampus aja, tapi takut dosa. hehe.

Kuliah itu butuh perjuangan. Sebenarnya bisa sih nggak pakai perjuangan, kuliah asal-asalan, tapi apa nggak malu sama orang tua? Udah ngerepotin, buang-buang uang mereka secara percuma dong? Belum lagi perasaan bersalah sama saudara-saudara kita yang nggak mampu untuk kuliah, nggak mampu beli formulir SNMPTN, kita yang diberi kesempatan kok malah nggak niat. Malu kan? Maka dari itu, sejak pertama masuk kuliah, saya sudah berniat untuk fokus, sungguh-sungguh, dan meningkatkan niat (yeah). Tapi dalam perjalanannya ternyata cukup sulit. Nggak cuma tugas kuliahnya yang sulit, tapi permasalahan hidup juga bertambah levelnya. Menjadi mahasiswa harus pintar-pintar memanajemen hidupnya, uangnya, waktunya, apapun yang dimilikinya agar tidak rugi dan terbuang percuma.
Nah, umumnya nih manajemen waktu yang susah, itu yang bikin tugas keteteran, kurang tidur, kurang makan, kurang olahraga, kurang pacaran *ups.

Selama saya stress karena tugas, saya pun menjadi manusia anti-blogging (pengennya nyebut anti sosial, tapi rada gimana gitu ya), itu sebabnya beberapa blog saya, termasuk blog ini, tidak pernah saya kunjungi, tidak pernah saya bereskan *sigh.
Tapi. ketika saya benar-benar down karena tugas gak ada yang kelar, saya malah berusaha mencari motivasi. Dan saya menemukannya.

Saya sadar saya hanya butuh NIAT untuk memulai. butuh SEMANGAT untuk bergerak, dan saya butuh ALLAH untuk menuntun saya, menguatkan, serta menentukan hasil akhir (ini quotes saya yang bikin loh. ecieeeeh).

Mendadak saya suka berkata "Semangat! Semangat! Semangat!" dimanapun saya berada, saya juga suka menyemangati orang lain. Dan sejauh ini hasilnya sangat positif. Saya tahu, untuk bisa menyemangati orang lain, harus ada semangat dalam diri saya terlebih dahulu. Tapi statement itu juga bisa dibalik rupanya. Untuk bisa mendapatkan semangat dalam diri sendiri, pancarkan energi positif ke lingkungan sekitar terlebih dulu.
Selain itu saya juga punya kalimat motivasi yang menginspirasi sekali, setiap kali mental saya jatuh nggak jelas, saya selalu mengingatnya dan menemukan pencerahan:
Man Jadda wa Jada, Man Shabara Zhafira - siapa yang bersungguh-sungguh akan mendapatkan, siapa yang bersabar akan beruntung.

Oke, jika anda stress, merasa tidak mampu, merasa jenuh, merasa malas, cobalah tarik napas panjang, letakkan telapak tangan di dada, rasakan detak jantung anda, lalu dalam hati pekikkan dengan keras dan lantang, (sambil buang nafas, buang semua kemalasan) :
Semangat! Semangat! Semangat!

jika anda percaya, jika anda yakin ada motivasi yang mengalir, InsyaAllah PASTI BISA!!

Semangat! Semangat! Semangat!

No comments:

Post a Comment